Koordinasi Perluasan Areal Tanam (PAT) Melalui Pompanisasi Kabupaten Majalengka
BSIP Agroklimat menghadiri rapat Koordinasi PAT Melalui Pompanisasi yang berlokasi di Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini dihadiri oleh PJ Provinsi beserta seluruh PJ kabupaten/kota di Jawa Barat dengan tujuan untuk menyamakan pemahaman terkait kriteria lokasi pompanisasi, distribusi pompa air dan CPCL penerima bantuan, serta mekanisme pelaporan.
Kepala BSIP Agroklimat dan tim juga melakukan koordinasi dan verifikasi lapang dengan pemangku kepentingan di Kabupaten Majalengka, mulai dari Dinas Pertanian Kabupaten Majalengka, penyuluh pertanian, dan kelompok tani setempat. Tim meninjau langsung lahan potensial untuk dilakukan pompanisasi di Desa Sukakerta dan Desa Pasiripis, Kecamatan Kertajati.