Training dan Pemasangan Alat Ukur untuk Monitoring Emisi CH4 di Lahan Sawah
Sebagai tindak lanjut kerjasama BSIP Agroklimat dan Organisasi Roset Pusat Antariksa (ORPA) BRIN, dilakukan training pengukuran emisi CH4 di lahan sawah menggunakan chamber. Training ini dilakukan di Agrosinema BBSIP Padi dan dihadiri oleh Terry Ayu Adriany, M. Si sebagai narasumber serta perwakilan JAXA, RESTEC, Tim BRIN, Tim BSIP Agroklimat, Tim Teknisi BBPSI Padi, dan Perwakilan BPP Patokbeusi. Acara dilanjutkan dengan pemasangan alat IoT water level recorder untuk mengukur tinggi muka air di demplot lahan sawah Tanagara (Subang, Jawa Barat).
Pemasangan alat water level recorder dilakukan pada 2 plot sawah dengan perlakuan Alternate Wetting and Drying (AWD) dan 1 plot sawah dengan perlakuan continuous flooding (CF). Data hasil pengukuran selanjutnya akan digunakan untuk riset pemodelan emisi CH4 di lahan sawah menggunakan penginderaan jauh optik dan SAR. Pemasangan alat ini akan digunakan dalam kegiatan program Riset Pemodelan Emisi CH4 di Lahan Sawah menggunakan citra penginderaan Jauh Optik dan SAR di Pusat Riset Geoinformatika (PRGI), BRIN.